Cara Daftar Maxim Merchant Foods and Goods Terbaru | Syarat dan Ketentuan!
Ruangojol.com - Halo sahabat ruang ojol indonesia, pada kesempatan kali ini admin akan berbagi informasi mengenai cara daftar menjadi mitra maxim Merchant Foods & Goods.
Karena Sebelumnya banyak sekali yang menanyakan perihal layanan ini, dan alhamdulilah dalam waktu dekat ini maxim akan meluncurkan sebuah aplikasi khusus untuk layanan maxim merchant Foods and Goods.
Apa itu Maxim Merchant Foods dan Goods?
Aplikasi ini merupakan layanan mobile yang disediakan maxim untuk para pelaku usaha yang memiliki toko atau resto untuk dapat digunakan sebagai media menampilkan makanan dan juga produk.
Sumber: Maxim Merchant Foods and Goods |
Jadi intinya sebuah aplikasi khusus penjual makanan dan produk di aplikasi maxim. Dan aplikasi ini digunakan khusus pemilik usaha dan produk yang sudah mendaftarkan produknya di layanan maxim merchant Foods and Goods.
Berikut ini admin akan memberikan informasi sumber mengenai Pengumuman di aplikasi Maxim driver terkait Layanan Aplikasi Maxim Merchant Foods and Goods:
Layanan Marketplace yang terintegrasi dengan Maxim akan segera hadir di kota Anda. Kini, pelanggan dapat membeli kebutuhan mereka dengan memilih toko dan produk secara langsung dari aplikasi Maxim.
Dengan tarif Foods&Goods, mitra penjual dan juga mitra pengemudi tidak akan dikenakan biaya komisi atas setiap transaksi. Pihak Maxim hanya akan mengambil biaya jasa yang akan dibebankan kepada pelanggan yang nantinya dibayarkan melalui mitra pengemudi.
Mitra pengemudi juga dapat merekomendasikan mitra penjual kepada layanan Maxim melalui tautan http://bit.ly/maximmerchant. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi pihak kantor Maxim terdekat ataupun melalui tautan yang terlampir di atas.
Setelah mengetahui tentang pengumuman diatas, sebaiknya langsung saja kita menuju cara daftar menjadi mitra maxim merchant Foods and Goods.
Cara Daftar Menjadi Mitra Maxim Merchant Foods and Goods
- Silahkan teman-teman buka link pendaftaran Maxim Merchant Foods and Goods Berikut ini:
- Link Pendaftaran Maxim Merchant Foods and Goods http://bit.ly/maximmerchant
- Selanjutnya ikuti langkah pemdaftaran di dalam aplikasinya berikut ini:
Langkah Daftar Mitra Maxim Merchant Foods and Goods
- Isi nomor whatsapp diawali dengan angka 62, alamat email anda, dan password yang anda inginkan.
Sumber: Maxim Foods and Goods - Isi nama usaha dan keterangan usaha anda
Sumber: Maxim Foods and Goods - Isi nama kota, wilayah, dan alamat usaha anda (Untuk wilayah Badung, dan Gianyar, silahkan pilih kota Denpasar)
Sumber: Maxim Foods and Goods - Tentukan titik koordinat anda pada peta
Sumber: Maxim Foods and Goods - Masukkan foto usaha, atau menu, atau produk, atau logo anda.
Sumber: Maxim Foods and Goods - Pendaftaran selesai. Sambil menunggu verifikasi dari admin, anda dapat mulai memasukkan menu atau produk anda di aplikasi
Sumber: Maxim Foods and Goods
Setelah kalian melakukan pendaftaran, silahkan kalian tunggu verifikasi dengan cara memasukkan menu dan produk didalam aplikasi maxim merchant foods and Goods.
Baca Juga: Cara Menambah Produk di Layanan Maxim Merchant Foods and Goods
Ohya, admin juga belum memberitahu apa manfaat dan keuntungan gabung menjadi maxim merchant Foods and Goods ya. berikut ini keuntungannya.
Keuntungan dan Manfaat Gabung Maxim Merchant Foods and Goods
Keunggulan :
- Mudah tampilkan menu dan produk dan menu di aplikasi
- Tanpa komisi penjualan
- Biaya pengiriman terjangkau
Setelah menemukan keunggulan dan manfaanya, sebaiknya kalian segera lakukan untuk menambahkan produk kalian di aplikasi maxim merchant selagi menunggu verifikasi dari pihak maxim.
FAQ
1. Apakah saya bisa mendaftarkan lebih dari 1 merchant?
Tidak. Satu nomor whatsapp dan satu alamat email hanya bisa digunakan untuk satu merchant saja.
Jika anda memiliki lebih dari dua outlet, silahkan daftarkan masing-masing outlet menggunakan alamat email dan nomor whatsapp yang berbeda.
2. Berapa komisi penjualan untuk Maxim?
Saat ini Maxim tidak mengambil komisi dari penjualan. Anda dapat menampilkan harga sesuai dengan di menu.
3. Bagaimana cara pembayaran ke merchant?
Driver akan menalangi pembayaran secara cash untuk customer
4. Bagaimana merchant membuka / menutup outlet?
Anda hanya dapat membuka/tutup outlet melalui tombol BUKA/TUTUP yang ada di aplikasi.
Demikianlah informasi mengenai cara Daftar Maxim Merchant Foods and Goods yang dapat admin sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kita semua.
Salam satu aspal bersama ruang ojol indonesia.