Praktis, Berikut Cara Cek Dan Bayar Tagihan Gas PGN Lewat Aplikasi DANA
Ruangojol.com - Saat ini sudah cukup bayak rumah-rumah yang telah menggunakan gas alam ataupun dapat dikatakan dengan PGN. Adanya gas alam ini membantu memudahkan masyarakat dalam melakukan kegiatan memasak tanpa harus takut gas habis.
Metode pembayaran dari PGN ini pun dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi dana.
Ada banyak sekali platform ataupun aplikasi e-wallet yang dapat digunakan untuk membayar suatu tagihan. Salah satunya adalah dompet dana, dengan menggunakan aplikasi ini seseorang dapat dengan mudah melakukan suatu transaksi tertentu. Salah dari transaksi tersebut adalah dapat melakukan pembayaran gas PGN.
Apa Itu Aplikasi DANA?
Dana merupakan salah satu platform e-wallet atau dompet online yang sangat praktis dan nyaman untuk digunakan. Didalam aplikasi dana sendiri tersedia beberapa layanan yang dapat digunakan oleh para penggunanya. beberapa fitur menarik yang ada di dana diantaranya adalah : dapat melakukan transfer uang secara online baik itu ke rekening bank maupun ke antar akun dana. Kemudian tersedia fitur pembayaran listrik,gas, pulsa dan masih banyak lainnya.
Keuntungan Menggunakan Dana
Ada berbagai macam keuntungan yang bisa didapat pengguna saat menggunakan aplikasi dompet online dana. Keuntungan tersebut diantaranya adalah :
- Keamanan yang terjamin, dengan menggunakan dana pengguna tidak perlu khawatir akan kehilangan uang ataupun terjadi pencurian.
- Praktis, menggunakan dana membuat setiap transaksi yang ada lebih mudah, praktis dan juga cepat. Ditambah dengan banyaknya platform yang mendukung metode pembayaran lewat dana.
- Terdapat beberapa promo yang tersedia seperti voucher dana dan cash back saldo dana.
- Dapat tarik tunai di minimarket seperti contoh : alfamart.
Cara Bayar Gas PGN Lewat Aplikasi DANA
Setelah membahas sedikit tentang apa itu aplikasi dompet dana dan apa saja keuntungan yang didapat dalam menggunakan aplikasi tersebut. Sudah dituliskan bahwa dengan melalui aplikasi dana seseorang dapat membayar beberapa tagihan salah satunya adalah tagihan PGN. Sekarang penulis akan membagikan cara untuk melihat tagihan dan juga cara membayar tagihan gas di aplikasi dana, hal tersebut akan dituliskan dibawah ini :
1. Mengunduh aplikasi DANA
Hal pertama yang harus dilakukan adalah menginstal aplikasi GN mobile terlebih dahulu sebelum menggunakannya.
2. Buat Akun
Kemudian langkah selanjutnya adalah membuat akun dana, membuat akun dapat dilakukan dengan mengisi beberapa formulir data yang telah tersedia di aplikasi dana tersebut.
3. Menu PGN
Setelah memiliki akun dana, maka para pelanggan dapat mengakses aplikasi dompet dana tersebut.
- Untuk proses pembayaran PGN dapat dilakukan dengan memilih menu PGN di menu "Lihat Semua".
- Klik menu tersebut dan temukan "menu PGN".
4. Masukkan ID Pelanggan
Setelah mengklik menu PGN yang tertera di aplikasi dompet dana maka selanjutnya adalah melakukan proses pengecekan tagihan.
5. Cek Tagihan
Untuk melakukan pengecekan tagihan PGN diperlukan untuk memasukan ID pelanggan yang sudah diberikan oleh pihak PGN pada masing-masing rumah. Biasanya ID pelanggan ini terdiri dari 8 digit angka.
6. Konfirmasi Pembayaran
Selanjutnya setelah memasukkan ID pelanggan dan mengecek tagihan gas yang ada,hal yang harus dilakukan pada langkah lainnya adalah melakukan pembayaran.
Setelah diketahui berapa banyak tagihan yang harus dibayar maka akan muncul ikon pembayaran. Klik ikon pembayaran tersebut dan tunggu konfirmasi bahwa pembayaran telah selesai.
Cara untuk membayar PGN melalui dana telah dituliskan diatas. Sebagai tambahan, sebelum melakukan suatu transaksi pastikan untuk selalu memiliki saldo yang cukup di dompet dana masing-masing.
Karena penggunaannya yang sangat praktis dan terbilang sangat aman, banyak orang yang tertarik pada aplikasi ini. Untuk lebih memudahkan dalam melakukan suatu transaksi tidak ada salahnya untuk menggunakan aplikasi e-wallet khususnya dana. Demikian pembahasan artikel ini, semoga bermanfaat, terimakasih.