Kode Referral Kredivo 2024, Bonus Hingga 250rb Points untuk Pengguna Baru!. Klik Disini

Penyebab dan Cara Mengatasi Cakram Yang Bunyi Saat Di Rem

Penyebab dan cara mengatasi cakram motor yang bunyi berdecit saat di rem, ini adalah beberapa penyebabnya...

Penyebab dan Cara Mengatasi Cakram Yang Bunyi Saat Di Rem - Selain pernah dengar dijalan, mungkin Kamu juga mengalaminya pada saat melakukan rem pada motor terdengar suara bising dari bagian depan motor.

Bunyi tersebut tepatnya berasal dari cakram rem yaitu tempat dimana menahan laju kendaraan atau melakukan rem.

Cakram yang berdecit atau berbunyi nyaring akan sangat jelas terdengar pada saat Kita melakukan rem pada motor. Hal ini pasti sangat mengganggu Kamu bahkan orang lain.. apalagi saat malam hari.

Tidak hanya motor dan mobil, sepeda juga dapat mengalami hal yang serupa yaitu cakram yang berbunyi pada saat di rem.

Namun pada kali ini mari Kita simak penyebab dan cara mengatasi bunyi pada cakram motor pada saat di rem.

penyebab-dan-cara-mengatasi-cakram-motor-yang-bunyi-saat-di-rem

1. Terdapat Air Pada Cakram

Bunyi yang berasal dari cakram motor pada saat di rem dapat disebabkan oleh adanya air di permukaan cakram.

Air ini berbenturan antara cakram dan kampas rem sehingga menimbulkan bunyi berdecit yang sangat nyaring, tetapi biasanya hal ini akan berlalu dengan cepat.

Untuk mengatasinya cukup lap bagian yang basah, namun jika yang basah adalah kampas rem.. Kamu perlu sedikit menjemurnya di area yang panas.

2. Cakram dan Kampas Rem Kotor

Selain terdapat air, bunyi pada cakram rem dapat dihasilkan debut dan kotoran seperti pasir atau kerikil.

Sehabis hujan atau melewati genangan air, biasanya banyak kotoran yang menempel pada cakram atau juga kampas rem.

Untuk mengatasi hal ini cukup siram bagian yang kotor dengan air.. jika perlu gunakan sedikit sabun agar kotoran lebih mudah luntur.

3. Kampas Rem Mulai Habis

Kampas rem berfungsi sebagai penahan rotasi cakram pada roda ketika motor di rem.

Karena penggunaan kendaraan dalam waktu yang sudah cukup lama akan membuat kampas rem lama kelamaan terkikis hingga menipis.

Hal ini menyebabkan sedikit masalah pada cakram yang ketika di rem akan menghasilkan bunyi yang nyaring atau berdecit.

Satu-satunya cara mengatasi ini adalah dengan, mengganti kampas rem dengan yang baru.

4. Cakram dan Kampas Rem Bermasalah

Cakram rem dan kampas yang bermasalah dapat membuat perihal seperti decitan pada saat motor di rem.

Contoh saat kampas rem kendor, kemudian cakram yang sedikit bengkok dapat menyebabkan gesekan secara terus menerus.

Dan yang terakhir apabila cakram dan kampas terlalu berdempetan saat disetting sapat menimbulkan hal yang serupa.

Baca Juga :

5. Pelumas Yang Merembas

Pada bagian kampas rem terdapat kabel rem yang berfungsi menghubungkan kontak rem dengan kampas rem lalu ke cakram.

Sering kali pelumas itu bocor kemudian merembas pada bagian kampas hingga ke cakram rem.

Untuk mengatasinya Kamu perlu pergi ke bengkel untuk merapatkan kembali pelumas rem yang bocor.

Nah itulah beberapa penyebab dan cara mengatasi cakram yang bunyi berdecit pada saat di rem. Penyebab-penyebab di atas biasanya terjadi juga pada kendala cakram mobil karena memiliki mekanisme yang sama.