Penyebab dan Cara Mengatasi Suara Knalpot Motor Yang Mampet
Penyebab dan Cara Mengatasi Suara Knalpot Motor Yang Mampet - Motor yang bermasalah biasanya terdapat pada bagian-bagian motor itu sendiri misalnya saja lampu motor yang tidak hidup dikarenakan aki yang lemah dan sebagainya.
Karena kinerja komponen motor tertentu dapat terhubung dengan komponen lainnya pada motor.
Salah satunya masalah pada knalpot motor, terkadang dapat dialami masalah knalpot motor yang mampet, atau tekanan knalpot yang ngeden, dan bersuara aneh seolah-olah tidak kuat mengeluarkan angin dan bisa saja menembak.
Knalpot yang mampet ini dapat disebabkan oleh beberapa hal, mari kita lihat penyebab dan cara mengatasinya.
1. Kotoran Menyumbat Knalpot
Penyebab knalpot mampet saat mengeluarkan angin dapat disebabkan oleh kotoran yang tersumbat didalam rongga knalpot, khususnya pada bagian sambungan knalpot dengan mesin.
Karena penguapan oli dari mesin, knalpot akan dipaksa terus menerus mengeluarkan gas sebagai pendorong tekanan mesin.
Kotoran ini dapat berupa dempul-dempul oli yang menumpuk didalam knalpot. Untuk mengatasinya cuci bersih knalpot, kemudian keringan dengan mesin wind sholder atau penambak angin agar bagian dalam knalpot cepat bersih.
2. Knalpot Kemasukan Air
Salah satu penyebab knalpot mampet atau kadang menembak angin bisa disebabkan oleh air yang masuk kedalam knalpot.
Hal ini akan membuat uapan terganggu karena adanya air didalam knalpot sehingga suarannya tidak halus.
Untuk mengatasinya cukup panaskan mesin, walaupun membutuhkan waktu yang cukup lama namun hanya ini cara mudahnya.
3. Sambungan Knalpot Longgar
Knalpot akan terhubung dengan silinder mesin tempan dimana tekanan motor berasal sehingga menghasilkan tenaga untuk berjalan.
Fungsi dari knalpot sendiri untuk memperbesar daya tekanan yang dihasilkan oleh mesin agar motor bertenaga.
Segera bawa ke bengkel terdekat apabila knalpot motor Kamu longgar yang menyebabkan angin keluar dari sambungan knalpot.
4. Belum Ganti Oli
Penyebab utama knalpot mampet atau terkadang nembak bisa dikarenakan oli yang belum di ganti. Terlebih lagi jika oli yang biasa Kita gunakan adalah oli dengan kadar sintetik tinggi.
Oli sintetik memiliki kekentalan yang tinggi sehingga tidak musah menguap, apabila motor dingin maka butuh waktu yang lama saat memanaskan motor agar siap berkendara.
Jika belum mengganti oli biasanya hal ini akan bermasalah pada kinerja tekenan mesin terutama ke saluran knalpot.
5. Knalpot Bocor
Knalpot yang bocor biasanya tidak sengaja terkena atau menabrak batuan dana juga polisi tidur.
Mungkin pada saat Kamu berkendara dimalam hari secara tidak sadar motor membentur sesuatu sehingga membuat knalpot bocor atau bolong kecil.
Untuk mengatasi hal ini Kamu harus segera menambal bagian yang bocor dengan cara di las dengan logam serupa.
Nah itulah beberapa penyebab dan cara mengatasi knalpot motor yang mampet saat motor menyala.
Biasanya knalpot yang mampet akan mengeluarkan suara yang aneh dan kadang-kadang menembak jika di gas.